Sandiaga Uno Diyakini Bisa Menyelesaikan Masalah Kemiskinan di Indonesia

Sandiaga Uno Diyakini Bisa Menyelesaikan Masalah Kemiskinan di Indonesia
Menparekraf Sandiaga Uno saat berada di Desa Sungai Kupah, Kubu Raya. Foto: Dok Tim media Sandiaga

jpnn.com, PACITAN - Sejumlah masyarakat yang terdiri dari mak-mak, milenial, pelaku UMKM, hingga nelayan mendeklarasikan dukungan kepada Menparekraf Sandiaga Uno di Pantai Pancer Dor, Pacitan, Jawa Timur. 

Mereka yang tergabung dalam Massa Setia Sandi Pacitan mendorong Sandiaga maju di Pilpres 2024.

Santosa selaku Ketua Massa Setia Sandi Pacitan mengatakan Indonesia masih dihantui masalah ekonomi.

Dia mengatakan dengan terpilihnya Sandiaga menjadi presiden, maka perekonomian di Indonesia akan membaik. 

"Kami merasa Pak Sandi ini berani turun ke bawah untuk mengatasi permasalah ekonomi dan membina UMKM-UMKM yang ada di daerah-daerah," kata Santosa dalam siaran persnya, Kamis (21/4).

Santosa berharap dengan deklarasi yang mereka lakukan, Sandiaga dapat maju di Pilpres 2024. Dia merasa Sandiaga sangat cocok untuk menjadi presiden selanjutnya. 

"Pak Sandi itu orangnya cerdas, ke masyarakat kecil juga mau bergabung, dan beliau juga sangat memikirkan UMKM, itu sebabnya beliau sangat cocok untuk menjadi presiden selanjutnya," kata Santosa. 

Romiati salah satu sukarelawan Massa Setia Sandi Pacitan perwakilan UMKM merasa Sandiaga bisa membangkitkan perekonomian dan menuntaskan kemiskinan.

Sejumlah sukarelawan di Pacitan, Jawa Timur mendukung Sandiaga Uno maju di Pilpres 2024. Mereka yakin Sandiaga bisa menyelesaikan masalah kemiskinan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News