Sandiaga Uno Ingin Nomor Paslon yang Membawa Hoki
jpnn.com - JAKARTA - Cawagub DKI Jakarta Sandiaga Uno memiliki keinginan tersendiri jelang penetapan calon di Pilgub DKI Jakarta pada Senin (24/10) mendatang.
Dia ingin proses yang akan dijalaninya itu dilancarkan. Saat ditemui usai mengikuti lomba half marathon, Sandiaga menjelaskan bahwa dia tak melakukan tebar pesona dalam lomba ini. Dia murni ingin ikut berlomba, pada ajang marathon bergengsi di Indonesia ini.
"Nggak, nggak tebar pesona di sini. Saya memang ingin ikut, hobi saya juga lari kan," katanya, Minggu (23/10) pagi.
Terkait hari penetapan pasangan calon (paslon), Sandiaga mengatakan akan secara khusus berdoa pada hari itu. Bukan sekadar lancar penetapan, namun dia berharap nomor paslon yang juga membawa hoki.
"Kami berdoa agar semua lancar Senin nanti. Saya juga ingin puasa. Semoga dilancarkan juga ambil nomornya," ucapnya.
Di Jakarta Marathon 2016, Sandiaga mengikuti lari half maraton, atau 21 kilometer. Dia mencatatkan waktu dua jam 30 menit dan Sandiaga rela berhujan-hujanan sepanjang jalan karena cuaca hujan saat lomba. (dkk/jpnn)
JAKARTA - Cawagub DKI Jakarta Sandiaga Uno memiliki keinginan tersendiri jelang penetapan calon di Pilgub DKI Jakarta pada Senin (24/10) mendatang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Partai Garda Punya Logo Baru, Ahmad Ridha Sabana Ungkap Maknanya
- Afriansyah Noor Tegaskan Siap Maju jadi Caketum PBB, Singgung Nama Yusril
- Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke-52 PDIP, Darmizal: Sikap Terpuji, Patut Jadi Contoh
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru
- DPR Mendukung Pemerintah untuk Tingkatkan Produksi Garam Lokal