Sandiaga Uno Lelang Jaket Bersejarah dan Medali
jpnn.com - JAKARTA - Medali dan jaket milik bakal calon Gubernur DKI Sandiaga Uno dilelang. Dalam lelang tersebut, medali dan jaket itu terjual dengan nilai Rp 15 juta.
Hasil lelang itu diberikan untuk membiayai operasi anak-anak penderita bibir sumbing. Pada saat lelang, pria yang akrab disapa Sandi itu sempat memberikan penjelasan mengenai medali dan jaket tersebut.
Sandi menyatakan, medali ia dapatkan saat mengikuti Marathon di Sentul. Sementara, jaket yang dilelang, dikenakan politikus Gerindra itu saat marathon di New York.
"Jaket bersejarah ini," kata Sandi di Klinik Hayandra di Jalan Kramat 6, Jakarta Pusat, Sabtu (30/4).
Sandi menjelaskan, ia mengikuti World Major Marathon di New York. Keikutsertaannya di sana juga membawa nama Indonesia.
"Awal dari sejarah berlari di enam marathon seperti New York, Berlin, Chicago, Boston, dan London," ungkap Sandi. (gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS