Sandiaga Uno Resmi Jadi Kader PPP, Datang Disambut Rebana dan Salawat

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno resmi bergabung ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Sandiaga Uno langsung diberikan Kartu Tanda Anggota (KTA) oleh Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono.
Pantauan JPNN.com, Sandiaga Uno tiba di Kantor DPP PPP sekitar pukul 16.11 WIB dengan mengenakan kemeja putih dibalut jas biru dongker dan dasi berwarna hijau, Rabu (14/6).
Mantan kader Gerindra itu disambut langsung oleh Sekjen PPP Arwani Thomafi, Wakil Ketua Umum Amir Uskara, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dan jajaran petinggi PPP lainnya.
Sandi yang masuk ke pekarangan PPP juga disambut tabuhan rebana dan salawat.
Mardiono mengatakan dengan diberikannya KTA kepada Sandi menunjukan bahwa dia telah lulus dari ospek yang dijalaninya sebelumnya.
"Jadi, ini ospeknya sudah selesai. Pak Sandi sudah lulus, ya, nanti kami kasih KTA. Pak Sandi mulai hari ini insyaallah resmi menjadi anggota keluarga besar PPP," kata Mardiono, saat ditemui di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat.
Dia menyebutkan terkait posisi yang akan dijabat oleh Sandiaga di PPP akan dibahas dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) pada Jumat 16 Juni 2023.
Sandiaga Uno langsung diberikan Kartu Tanda Anggota (KTA) oleh Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono.
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi
- Bobby Nasution Batal Hadiri Pisah Sambut Walkot Medan, Gerindra: Jangan Dibesar-besarkan
- Legislator Gerindra Ajak Masyarakat Pakai BBM Pertamina, Jamin Tidak Ada Oplosan
- Sambut Bulan Ramadan, Kader Partai Gerindra Jakarta Bagikan Ribuan Paket Beras Kepada Warga Kemayoran
- MK Batalkan Ade Sugianto Jadi Bupati Tasikmalaya Terpilih, PPP Jabar: Alhamdulillah
- Mardiono Lakukan Doa Bersama Untuk Melepas Jemaah Umrah di Kantor DPP PPP