Sang Ayah Bicara Pernikahan Rahasia Won Bin

jpnn.com - SEOUL- Pernikahan Won Bin dan Lee Na Young yang berlangsung secara rahasia sempat menimbulkan berbagai omongan miring. Kim Seok San selaku ayah Won Bin pun akhirnya angkat suara.
"Saya tenang dan bahagia mengetahui bahwa putra bungsu saya telah menemukan pasangan hidupnya. Ini berita besar sebagai orangtua. Bagaimana saya bisa mengekspresikan dengan cara lain? Aku tidak bisa mengungkapkan itu semua hanya kata-kata," kata Kim Seok San seperti dilansir laman Soompi, Senin (6/7).
Dalam wawancara dengan Woman DongA Magazine itu, Seok Han terus membicarakan tentang sang anak. Selain itu, dia juga dimintai komentar tentang Lee Na Young yang merupakan istri Won Bin. Sebagaimana diketahui, Na Young merupakan salah satu artis papan atas di Korsel.
"Saya sering melihat dia di televisi. Saya sudah tahu siapa dia. Saya pikir dia akan terus melakuka yang terbaik di masa depan," pungkas Seok San. (fny/jpnn)
SEOUL- Pernikahan Won Bin dan Lee Na Young yang berlangsung secara rahasia sempat menimbulkan berbagai omongan miring. Kim Seok San selaku ayah Won
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jumpa Fan, Sara Rahayu Kaget Banyak yang Datang dari Luar Kota
- Dituduh Sebagai Pendukung Zionis, Anggun Akan Lapor Polisi
- Grentperez Mencoba Bereksperimen Lewat Movie Scene
- Kiky Saputri Ungkap Arti Nama Anak Pertamanya
- Anggun Klarifikasi Setelah Dituduh Sebagai Pendukung Zionis
- 3 Berita Artis Terheboh: Gus Miftah Bergerak, Lagu Bayar Bayar Bayar Boleh Dinyanyikan Lagi