Sang Ayah Bicara Persaingan Messi dan Ronaldo

jpnn.com - BARCELONA - Ayah Lionel Messi, Jorge Messi bicara tentang persaingan antara sang anak dan Cristiano Ronaldo. Menurut Jorge, Messi lebih baik ketimbang megabintang Real Madrid berjuluk CR7 itu.
Namun, hal itu tak terjadi terus-terusan. Pasalnya, Jorge melihat ada beberapa momen ketika keduanya saling salip untuk menahbiskan diri sebagai pemain terbaik di dunia. Persaingan sengit itulah yang membuat keduanya justru tampil bagus.
“Ronaldo atau Messi? Saya pikir Messi lebih baik. Tidak selalu, namun ada beberapa momen ketika keduanya membuat satu sama lain lebih berkembang,” terang Jorge sebagaimana dilansir laman Cadena Cope.
Jorge juga membicarakan tentang debut yang bakal dijalani Luis Suarez di Barcelona. Sebagaimana diketahui, bomber asal Uruguay itu melakukan debut ketika Barcelona bersua Real Madrid pada 25 Oktober mendatang.
“Satu hal yang harus ditingkatkan ialah bagaimana mereka bekerja sama. Ada banyak pemain dengan kualitas hebat di tim ini. Kedatangannya akan membuat mereka lebih kuat. Kini semuanya akan bekerja lebih keras,” tegas Jorge. (jos/jpnn)
BARCELONA - Ayah Lionel Messi, Jorge Messi bicara tentang persaingan antara sang anak dan Cristiano Ronaldo. Menurut Jorge, Messi lebih baik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini
- Kastaneer Bertekad Kuat Bawa Persib Bandung Raih Gelar Juara Liga 1 2024/25
- Sudirman Cup 2025: Upaya Garuda Memulihkan Martabat
- Sultan Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Olimpiade Remaja 2030
- Bek Dewa United Pengin Menang di 5 Laga Sisa