Sang Ayah Tegaskan Messi Tetap di Barcelona

jpnn.com - BARCELONA- Konflik dengan Wakil Presiden Barcelona, Javier Faus membuat masa depan Lionel Messi menjadi bahan pembicaraan serius. Messi disebut-sebut bakal segera angkat kaki dari Barcelona.
Namun, kabar tersebut langsung dibantah sang ayah Jorge Messi. Dia mengatakan, anaknya tetap akan membela panji Barcelona. Si Kutu, julukan Messi belum memiliki keinginan untuk meninggalkan Barcelona.
“Masa depan Messi adalah Barcelona. Tidak ada yang meragukan bahwa hati Messi tetap berada di tim itu. Tidak perlu diragukan lagi,” terang Jorge dalam sebuah wawancara dengan Ole, Minggu (22/12).
Jorge menyadari status Messi sebagai megabintang sepakbola dunia saat ini. Dengan predikat tersebut, kehidupan Messi selalu menarik untuk dibicarakan. Termasuk kans Messi meninggalkan Blaugrana, julukan Barcelona.
Semua hal mengenai masa depan Messi semakin panas setelah dirinya terlibat konflik dengan Faus. Messi menuding Faus tak paham sepakbola. Gara-garanya Faus menganggap Messi meminta kenaikan gaji agar menjadi pemain dengan bayaran termahal di La Liga.
“Ketika Messi mengatakan sesuatu, itu akan membuat sebuah berita menjadi sangat besar. Kami hanya tak ingin ada konflik mengenai Messi,” tegas Jorge. (jos/jpnn)
BARCELONA- Konflik dengan Wakil Presiden Barcelona, Javier Faus membuat masa depan Lionel Messi menjadi bahan pembicaraan serius. Messi disebut-sebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia