Sang Gladiator Dipastikan Absen Saat Arema FC Jumpa Barito Putera
jpnn.com, MALANG - Bomber Arema FC Robert Lima Guimaraes dipastikan absen melawan Barito Putera dalam laga babak penyisihan grup E Piala Presiden 2019 di Malang, Senin (4/3/2019).
Sang Gladiator tidak bisa dimainkan lantaran cedera saat latihan Sabtu lalu (2/3). Sehingga, perannya bakal digantikan pemain lain.
Di pertandingan resmi bersama Arema FC, penampilan Gladiator itu lumayan bagus. Dari empat pertandingan, dia sudah mencetak empat gol.
Artinya, Arema butuh pemain pengganti yang tidak kalah subur dari Gladiator tersebut. Beberapa pemain, seperti Dedik Setiawan, dan pemain muda Ahmad Nur Hardianto bisa menjadi opsi.
”Kami tidak akan diperkuat Robert, dia cedera dan tidak bisa main,” kata Pelatih Arema FC Milomir Seslija (Milo).
Baginya, memang butuh penyesuaian lagi saat beberapa pemain harus absen. Apalagi di lini depan, Robert sudah klop dengan beberapa pemain. Namun, Milo tidak ambil pusing. Baginya, ada pemain lain yang siap menggantikan.
”Kami masih ada beberapa pemain, seperti Dedik dan Hardianto,” kata pelatih dengan lisensi UEFA Pro itu.
Bisa jadi, Hardianto yang bakal mengisi lini serang. Sebab, dari beberapa kali pertandingan saat melawan Persita Tangerang maupun Persib Bandung, Dedik lebih banyak di-plot sebagai pemain sayap. Berbeda dengan Hardianto yang masih menjadi ujung tombak lini serang.
Bomber Arema FC Robert Lima Guimaraes dipastikan absen melawan Barito Putera dalam laga babak penyisihan grup E Piala Presiden 2019 di Malang, Senin (4/3/2019).
- Pernyataan Pelatih Arema FC setelah Dibantai Barito Putera 4-0
- Arema FC Kalahkan Barito Putera 2-1, Singo Edan Bikin Laskar Antasari Keok
- Kans Arema FC Lolos dari Fase Grup Piala Menpora 2021 Menipis
- Jadi Top Skor Piala Presiden 2019, Ricky Kayame: Saya Belum Puas
- Arema FC Pastikan Pengganti Robert Lima sudah Mendarat di Malang
- Madura United Segera Coret Pemain Asing