Sang Jenderal Ajak Pro Anies-Sandi Perkuat Barisan
jpnn.com, JAKARTA - Garda Ahlussunnah Wal Jamaah (Aswaja) mendeklarasikan dukungan bagi pasangan calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno, menghadapi putaran kedua Pilkada DKI.
Menurut Dewan Pembina Garda Aswaja Jenderal (purn) Djoko Santoso, dukungan diberikan dengan harapan Anies-Sandi bisa menyelamatkan Jakarta. Sehingga tidak terpecah belah dan dikuasai oleh orang asing.
"Kita harus memperkuat barisan, harus cegah orang-orang yang bisa memecah belah kuasai Indonesia. Jangan lengah karena itu menimbulkan kelemahan dan kelemahan itu membawa kekalahan," ujar Djoko di sela-sela deklrasi Garda Aswaja di Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (10/3).
Menanggapi dukungan Garda yang merupakan bagian dari Anshor DKI Jakarta ini, Sandi berjanji bakal membawa kesejahteraan warga, ketika nantinya terpilih.
"Enam minggu ke depan mari bersama-sama kita ciptakan kebaikan, karena kita sudah lelah terpecah belah, di kotak-kotakan. Kami akan menjadi pemimpin yang mengerti keinginan warga," ucap Sandi.
Di hadapan seluruh anggota Garda Aswaja, Mantan Ketua Umum HIPMI ini menawarkan sebuah program yang bisa menghasilkan ratusan ribu pengusaha baru.
"Nanti program OK OCE itu hadir di setiap kecamatan. Jadi akan ada satu pusat kewirausahaan di setiap kecamatan dengan pelatihan, pembinaan dan permodalan. Dengan begitu gak ada lagi yang menjadi pengangguran," pungkas Sandi. (gir/jpnn)
Garda Ahlussunnah Wal Jamaah (Aswaja) mendeklarasikan dukungan bagi pasangan calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno, menghadapi putaran
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Sampit Bantul
- Kedekatan Anies-Ahok Simbol Perlawanan ke Pemerintah hingga Sinyal Oposisi
- Romahurmuziy Sebut 4 Nama Masuk Bursa Calon Ketua Umum PPP
- Gus Ipul, Sandiaga Uno hingga Jenderal Dudung Berpotensi Jadi Ketum PPP
- Gus Ipul & Eks KSAD Masuk Bursa Ketum PPP, Kader: Jadi Magnet Raup Suara
- Yakin Pram-Rano Menang Satu Putaran, Anies Baswedan: Lihat Data KPU