Sang Pacar Masih Berkomunikasi dengan Brigadir J di Hari Penembakan, Apa Isinya?
jpnn.com, JAMBI - Vera Simanjuntak mengaku sempat berkomunikasi dengan pacarnya Brigadir J sebelum insiden dugaan baku tembak terjadi di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo pada Jumat (8/7).
Vera terakhir kali berkomunikasi dengan kekasihnya itu via ponsel pintar pada Jumat pukul 16.43 WIB.
Vera mengatakan dirinya berkomunikasi seperti biasa saja dengan Brigadir J.
"Sebelum kejadian itu tidak ada kejanggalan, kami berkomunikasi seperti biasa," kata Vera seusai diperiksa di Mapolda Jambi, Minggu (24/7).
Selama mengenal Brigadir J, Vera menilai kekasihnya itu orang yang sangat sopan.
"Selama saya kenal, dia adalah orang yang baik dan penyayang, sangat sopan sekali," ujar Vera.
Adapun Vera telah menjalani pemeriksaan oleh penyidik Bareskrim Polri di Mapolda Jambi.
Pacar Brigadir J itu didampingi dua kuasa hukumnya yakni Ramos Hutabarat dan Ferdi.
Vera Simanjuntak mengatakan dirinya berkomunikasi seperti biasa dengan Brigadir J.
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral