Sangar! Pria Ini Tangkap Buaya Tanpa Senjata Tajam
jpnn.com - TARAKAN – Tetep dan empat temannya tergolong pemberani. Mereka tak takut menghadapi buaya yang ganas. Hal itu dibuktikan ketika mereka menangkap buaya sepanjang tiga meter dan berat 60 kilogram di Kelurahan Mamburungan, Rabu (13/1).
Sebelumnya disebutkan bahwa sebelas personel Satpol PP membantu warga menangkap buaya tersebut. Namun, hal itu langsung mendapat bantahan dari warga sekitar.
Mereka mengatakan bahwa buaya itu ditangkap Teten dan empat rekannya. Saat itu, mereka dengan berani menangkap buaya tersebut hanya mengandalkan kain, tali dan lakban.
Buaya memang kerap muncul di Tarakan dalam beberapa waktu terakhir. Sebelumnya, buaya sepanjang 2,5 meter juga nongol di persimpangan Jalan Sei Sesayap, Jumat (8/1) lalu.
Dua hari sebelumnya, buaya juga muncul di tempat yang sama. Warga menduga, buaya itu tidak hanya seekor. Sebab, sempat ada penangkaran buaya tak jauh dari area kemunculan buaya. (zia/jos/jpnn)
TARAKAN – Tetep dan empat temannya tergolong pemberani. Mereka tak takut menghadapi buaya yang ganas. Hal itu dibuktikan ketika mereka menangkap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer