Sangat Kreatif, Azwar Anas Angkat Budaya Lokal Mengglobal
jpnn.com, BANYUWANGI - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas sudah kondang dengan berbagai terobosan kreatifnya.
Kreativitas Anas membuat Banyuwangi kini menjadi daerah yang sangat maju.
Anas juga selalu melibatkan generasi muda dalam mengembangkan budaya lokal.
“Bupati Anas memiliki modal untuk mengembangkan kebudayaan. Terkait kekhasan budaya dan tradisi yang ada di Jawa Timur, baik daerah Tapal Kuda maupun Mataraman, dengan kreativitas komunikasi dan inovasi gerakan yang dikembangkan Anas, sebuah keniscayaan bisa ditularkan untuk Jawa Timur yang lebih luas,” ujar dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang Alfin Mustikawan, Senin (11/12).
Dia menambahkan, Anas memiliki bakat dalam mengembangkan kebudayaan.
Menurut Alfin, Anas juga bisa masuk ke key person atau tokoh kunci di titik dan simbol budaya.
Anas sudah membuktikannya dengan menjadikan Tari Gandrung sebagai maskor Banyuwangi.
“Sebelumnya tentu melalui pendekatan kepada tokoh budaya Suku Osing. Cak Anas membawa budaya yang sangat lokal dan skupnya sangat kecil namun bisa diangkat menjadi sebuah budaya yang dikenal hingga dunia internasional,” ungkap founder Kampus Desa Indonesia.
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas sudah kondang dengan berbagai terobosan kreatifnya. Kreativitas Anas membuat Banyuwangi kini menjadi daerah sangat maju
- Bayi Perempuan Dibuang di Kebun Warga Trenggalek, Polisi Cari Orang Tua Korban
- Pilkada Jatim 2024: Khofifah-Emil Unggul, Raih 12,1 Juta Suara
- Korsel Memanas, Presiden Yoon Suk Yeol Dicekal Anak Buahnya Sendiri
- Eks Menhan Korsel Diinterogasi Atas Dugaan Berkhianat kepada Negara
- Otak di Balik Darurat Militer, Eks Menhan Korsel Terancam Berurusan dengan Hukum
- Kemlu RI Pastikan WNI di Korsel Tidak Perlu Dievakuasi