Sangat Yakin Formula E Tidak Jadi Digelar, Ruhut Sitompul: Balapan Karung Sajalah

jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul sangat yakin pergelaran Formula E di DKI Jakarta tidak bakal jadi terselenggara.
Keyakinannya bertambah lantaran proyek sirkuit Formula E juga sempat gagal lelang.
"Percayalah, saya yakin enggak jadi itu Formula E karena kalau mereka bilang sudah selesai, apa pembalapnya mau? Enggak ada yang berani balapan di situ," kata Ruhut Sitompul kepada JPNN.com, Jumat (28/1).
Menurutnya, sirkuit Formula E tidak bakal bisa rampung hanya dalam hitungan bulan.
Ruhut Sitompul menilai tidak ada pabrikan-pabrikan Formula E yang berani ikut serta.
"Jadi, kita bikin balapan apa? Ya, balapan karung sajalah kita bikin di sana," jelasnya.
Sebelumnya, sejumlah pihak juga menyoroti minimnya penjelasan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) terkait gagalnya tender pembangunan sirkuit Formula E.
Banyak tokoh menilai hal tersebut terjadi karena persiapan penyelenggaraan Formula E yang berantakan. (cr1/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul sangat yakin pergelaran Formula E di DKI Jakarta tidak bakal jadi terselenggara, simak selengkapnya.
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi
- Jawaban Puan Maharani Soal Rencana Penunjukan Plt Sekjen PDIP
- Tak Banyak Kader PDIP Ikut Retret di Magelang, Hubungan Pusat & Daerah Tetap Aman?
- Mega Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retret, Pengamat Singgung Soal Prabowo Pekikkan Hidup Jokowi
- 19 Kepala Daerah PDIP di Jateng Absen dari Retret Akmil, Tunggu Arahan Megawati
- 4 Kepala Daerah Jabar dari PDIP Tidak Ikut Retret ke Magelang, Ini Sebabnya
- Megawati Dinilai Terlalu Emosional