Santer Dikaitkan Menjadi Pengganti Zainudin Amali, Ibnu Riza Pradipto Buka Suara

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Asosiasi Olahraga Elektronik Indonesia (IESPA), Ibnu Riza Pradipto buka suara seusai namanya dikaitkan menjadi pengganti Zainudin Amali sebagai Menpora RI.
Pria kelahiran 22 November 1991 mengaku tidak mengetahui namanya masuk dalam bursa pengganti Amali.
Maklum, Ibnu saat ini sedang fokus mengurus atlet yang akan tampil di SEA Games 2023.
"Sekarang saya dipercaya menjadi Deputi CdM untuk SEA Games 2023. Saya sedang fokus di sini dan bekerja untuk kontingen Merah Putih," ungkap Riza saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (21/3/2023).
Nama Ibnu Riza cukup harum di dunia E-sports Indonesia mengingat pernah mengawal tim Mobile Legends di SEA Games 2019.
Tidak hanya itu , pada edisi 2021, Riza juga menjadi Ketua Badan Timnas E-sports untuk SEA Games di Vietnam.
Dengan usia yang masih muda, Riza menjadi salah satu kandidat mengisi kursi Menpora yang baru menggantikan Amali.
"Saya hanya ingin bekerja maksimal seperti di SEA Games 2021 saat bersama cabor E-sports. Sekarang saya hanya mau fokus di SEA Games 2023 dahulu," tambah pria bernama lengkap RM Ibnu Sulistyo Riza Pradipto itu.
Ketua Asosiasi Olahraga Elektronik Indonesia (IESPA), Ibnu Riza Pradipto buka suara namanya dikaitkan menjadi pengganti Zainudin Amali sebagai Menpora RI
- Menpora Ajak Pemuda Jadikan Idulfitri Momentum Evaluasi Diri
- Menpora Dito Lepas 500 Pemudik dalam Program Mudik Gratis MS Glow 2025
- Tokoh Olahraga hingga Anggota DPR Hadiri Bukber Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Dampingi Presiden Prabowo Serahkan Zakat Kepada Baznas di Istana Negara
- Presiden Bersama Tokoh Penting Hadir Memberikan Semangat untuk Timnas Indonesia
- Majelis Tilawah Al-Qur'an Antar Bangsa DMDI ke-15 Jadi Ajang Mempererat Persaudaraan