Santer Disebut Duet dengan Jokowi, JK Bicara Pemimpin Masa Depan
jpnn.com - MAKASSAR -- Wacana untuk menduetkan Jokowi Widodo (Jokowi) dengan Jusuf Kalla (JK) kian santer terdenger. Namun seperti ingin mendinginkan suasana, JK malah memilih pulang ke Makassar menjadi pembicara dalam “Temu Tokoh dan OSIS Nasional” di SMP Islam Athirah, Makassar Sabtu kemarin (19/4).
Seperti dilansir Rakyat Sulsel (JPNN Grup), JK yang datang dengan gaya santai mengenakan batik lengan pendek berbicara ‘Membentuk Pemimpin Masa Depan yang Cinta Persaudaraan’.
Acara yang dibawakan oleh mantan ketua OSIS SMP Athirah itu sangat sangat cair, terutama saat ia menanyakan bagaimana perasaan JK yang pulang kampung ke tanah leluhurnya.
“Bagaimana Pak perasaanya pulang kampung ke Makassar?” tanya sang MC. JK yang mendengar pertanyaan polos itu sedikit tertawa dan menjawab bahwa kampungnya bukan hanya Makassar melainkan semua daerah di seluruh Nusantara. "Wah kampung saya bukan cuma Makassar, kampung saya Indonesia," seloroh JK yang disambut grr para hadirin.
Bicara mengenai kepemimpinan, JK memberikan nasihat pada para siswa agar memulai kepemimpinan sejak dini dimulai dari hal yang bisa dikerjakan. JK bercerita ketika duduk di bangku sekolah ia pernah bertugas menjaga sepeda, menjadi sekretaris hingga ketua Persatuan Pelajar Indonesia (PPI).
"Saya juga pernah jadi penjaga sepeda," ucap JK yang lagi-lagi disambut tepuk tangan.
JK melanjutkan, pemimpin hebat adalah pemimpin yang berhasil mencapai tujuan dan bermanfaat bagi banyak orang. Selain itu, kata JK menjadi pemimpin hebat harus mau menerima kritikan, dan menjawabnya dengan kerja yang lebih baik.
"Jadi pemimpin jangan takut dikritik, tidak perlu melawan, cukup tunjukkan dengan kerja yang lebih baik,” pungkasnya.
MAKASSAR -- Wacana untuk menduetkan Jokowi Widodo (Jokowi) dengan Jusuf Kalla (JK) kian santer terdenger. Namun seperti ingin mendinginkan suasana,
- KemenPAN-RB Ingatkan Instansi Tenggat Waktu Laporan Kinerja Sudah Mepet
- Kunjungi Markas Yonkav 8 Kostrad, Mentrans Iftitah: Ini Adalah Rumah Bagi Saya
- Prabowo: Pertama Kali Dalam Sejarah Republik, Kami Turunkan Biaya Naik Haji
- Bantah Isu Penamparan Karyawan, Mendiktisaintek: Kami Sedang Bersih-Bersih
- Menteri Trenggono Lapor kepada Prabowo Bahwa HGB Pagar Laut Tangerang Ilegal
- Bea Cukai Soekarno-Hatta Gagalkan Peredaran 1,1 Kg Sabu-Sabu, Begini Modus Pelaku