Santos Kembangkan Gas Lepas Pantai

Santos Kembangkan Gas Lepas Pantai
Santos Kembangkan Gas Lepas Pantai
JAKARTA - Santos Ltd memperoleh izin dari pemerintah untuk mengembangkan gas di lapangan Wortel yang berada di lepas pantai Pulau Madura di Sampang Production Sharing Contract (PSC), sekitar 70 kilometer dari ibu kota Jawa Timur, Surabaya.

 

Presiden Direktur & General Manager Santos Indonesia, Marjolijn Wajong, mengatakan, setelah mendapat persetujuan pengembangan, Santos menargetkan produksi gas perdana dari lapangan Wortel ini dapat dimulai pada akhir 2011.

 

"Biaya yang dibutuhkan Santos untuk mengembangkan lapangan Wortel ini diperkirakan mencapai  US$98,6 juta. Kita harapakan pada akhir 2011, gas dari lapangan ini sudah mulai diproduksi,’’ kata Wajong melalui siaran persnya, Jumat (26/11).

Dikatakan Wajong, setelah dilakukan uji-coba, laju produksi bruto dari lapangan ini mencapai sekitar 50 bbtud. Jadi jika digabungkan dengan lapangan Oyong, laju produksi gas bruto bisa mencapai sekitar 90 bbtud pada laju puncak.

JAKARTA - Santos Ltd memperoleh izin dari pemerintah untuk mengembangkan gas di lapangan Wortel yang berada di lepas pantai Pulau Madura di Sampang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News