Santri Pembuat Miniatur Pesawat Garuda Indonesia Terharu, Peluk Erat Erick Thohir

jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir membantu mewujudkan mimpi seorang santri bernama Khomaidi alias Gus Khomaidi asal Desa Tlambah, Sampang, Madura, Jatim.
Gus Khomaidi adalah santri yang mendadak viral lantaran aksinya yang menerbangkan miniatur pesawat Garuda Indonesia dan beredar luas di sosial media.
"Kita harus berani bermimpi, saya berharap, ini sudah jadi kenyataan naik kokpit pesawat Garuda Indonesia. Kita doakan insyaallah usahanya makin bagus," ujar Erick Thohir.
Selain bertemu dengan Erick Thohir, Gus Khomaidi juga mendapat kesempatan khusus bertemu langsung dengan Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Irfan Setiaputra.
Santri muda dari Sampang ini berkesempatan menerbangkan langsung miniatur pesawat Garuda di hadapan Erick Thohir di Lapangan khusus aeromodelling Halim Perdana Kusuma.
"Ini adalah bagian kita mengapresiasi bahwa anak bangsa bangga sama Garuda," tutur Erick.
Ketum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) ini juga memuji bagaimana keteguhan hati seorang Gus Khomaidi yang terus berkarya meskipun dicerca.
Gus Khomaidi berhasil membalas pandangan dan nada sinis dari orang-orang melalui sebuah karya luar biasa.
Erick Thohir dalam akunnya di media sosial mengajak netizen mencari tahu keberadaan santri yang menerbangkan miniatur pesawat Garuda Indonesia.
- Detik-Detik Penumpang KA Ciremai Terperosok di Rel Stasiun Semarang Poncol
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Kehadiran Rumah Layak Huni di Karawang Jadi Bukti Kepedulian Peruri
- Nasib Kepala Rutan Pekanbaru Setelah Viral Video Napi Dugem dalam Sel
- Alumnus Diduga Melecehkan Pasien di Garut, Unpad Buka Suara
- Pelaku Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Kabupaten Garut Ditangkap