Sapa Masyarakat Temanggung, Agus-Nadia Disambut Sangat Antusias

jpnn.com - TEMANGGUNG – Masyarakat Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, sangat antusias menyambut kirab pasangan Calon Bupati-Calon Wakil Bupati Temanggung nomor urut 1, Agus Setyawan-Nadia Muna, pada Senin (22/9/2024).
Kirab itu merupakan kampanye damai yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Temanggung.
Agus didampingi istrinya tampak mengenakan mengenakan pakaian khas petani Temanggung, yakni celana komprang dan ikat kepala. Adapun Nadia yang didampingi suaminya terlihat berbusana santri.
Pasangan calon bupati-calon wakil bupati Temanggung dari PDIP itu menjalani kirab
dengan menaiki truk towing.
Dari atas truk yang dihiasi gunungan itu, Agus-Nadia tak henti-hentinya melambaikan tangan untuk menyapa masyarakat.
Agus-Nadia disambut ribuan masyarakat yang mengelu-elukan mereka di sepanjang rute kirab, mulai Pendopo Panginyoman, Parakan, Bulu hingga kembali ke Pendopo Panginyoman.
“Pak Agus, Mbak Nadia, sukses, ya. Nomer siji pasti menang. Temanggung bakal sejahtera karena ADADIA,” teriak masyarakat. Tidak hanya itu, ribuan masyarakat meneriakkan nama Agus-Nadia sembari berjoget riang gembira. Dukungan pun terasa sangat mengalir untuk pasangan ini.
Masyarakat Kabupaten Temanggung sangat antusias menyambut kirab pasangan Calon Bupati-Calon Wakil Bupati Temanggung nomor urut 1, Agus Setyawan-Nadia Muna
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- Serapan BULOG Jatim Tembus 300 Ribu Ton Setara Beras, Tertinggi dalam 10 Tahun Terakhir
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN