Saptoyoga Raih Perunggu untuk Indonesia di Paralimpiade Tokyo
Jumat, 27 Agustus 2021 – 18:56 WIB

Saptoyoga Purnomo rebahan di lintasan setelah meraih perunggu 100m Putra -T37 Paralimpiade Tokyo 2020, Jumat (27/8). Foto: Antara/REUTERS/Ivan Alvarado
Selain nomor 100 meter, atlet berusia 23 tahun itu juga turun di nomor 200 meter T37 di Paralimpiade Tokyo 2020.
Dengan medali yang diraih Saptoyoga, Indonesia kini mengoleksi dua medali. Sebelumnya, Ni Nengah Widiasih dari cabang para-powerlifting kelas 41 kg putri berhasil menggondol medali perak di Paralimpiade Tokyo.
Koleksi dua medali itu menempatkan Indonesia di peringkat ke 34 klasemen medali Paralimpiade Tokyo 2020, di bawah Latvia yang meraih dua medali perak.
Dengan medali yang diraih Saptoyoga di Paralimpiade Tokyo, Indonesia kini mengoleksi dua medali.
Redaktur & Reporter : Natalia
BERITA TERKAIT
- Didukung Penuh ASICS Indonesia, Robi Syianturi Pecahkan Rekor Nasional Half Marathon Gold Coast Australia 2024
- Berawal dari Hobi Ini, Bagus Arda Primadana Kini Menjadi Selebgram
- 4 Atlet Jajal Seri Terbaru Ortuseight di Lomba Lari Kelas Dunia
- Ganjar Pranowo: Borobudur Marathon 2022 Bakal Cetak Atlet Muda Berbakat
- Mie Jiwa Pagi Dukung Pelari Indonesia di New York City Marathon 2022
- Usai Pecahkan Rekor PON, Tyas Murtiningsih Rebut Medali Emas