Sarah Palin Mundur dari Jabatan Gubernur Alaska
Untuk Persiapan Pencalonan Presiden AS 2012
Minggu, 05 Juli 2009 – 06:51 WIB

Foto : AP
WASILLA - Mantan calon presiden (capres) AS dari Partai Republik, Sarah Palin, membuat langkah cukup mengejutkan. Dia mengundurkan diri sebagai gubernur Alaska, negara bagian terluas di AS, Jumat (3/7) siang waktu setempat atau Sabtu WIB (4/7). Spekulasi menyebutkan, Palin mundur untuk persiapan pencalonan presiden pada 2012. Dia malah memberikan sinyal ingin memperluas pengaruh dalam perpolitikan di AS. ''Kami tidak mundur, melainkan maju dengan arah berbeda,'' kata Palin. ''Kami percaya bisa menciptakan perubahan positif di luar pemerintahan dalam situasi seperti saat ini,'' lanjutnya.
Keputusan itu diumumkan langsung oleh Palin di rumahnya yang menghadap ke arah danau di Kota Wasilla, pinggiran Anchorage. Dengan begitu, Palin menjabat setahun lebih cepat daripada masa jabatannya. Perempuan bernama lengkap Sarah Louise Palin itu seharusnya mengakhiri tugas pada 2010.
Baca Juga:
Dalam konferensi pers yang agak terburu-buru, Palin menyatakan bahwa dirinya memutuskan tidak mencalonkan lagi sebagai gubernur Alaska dan mundur lebih cepat meski masa jabatannya masih tersisa 1,5 tahun. Tapi, politikus 45 tahun itu mengaku tidak akan mundur total dari politik.
Baca Juga:
WASILLA - Mantan calon presiden (capres) AS dari Partai Republik, Sarah Palin, membuat langkah cukup mengejutkan. Dia mengundurkan diri sebagai gubernur
BERITA TERKAIT
- Hamas Kecam Keras Israel yang Menunda Pembebasan Warga Palestina
- Menlu Sugiono Rayu Belanda demi Sukseskan Program Prioritas Indonesia
- Ini Layanan Medis Bedah Robotik Canggih di Pantai Hospital Ayer Keroh
- Mimpi Berkuasa Lagi, Donald Trump versi Amerika Selatan Malah Terjerat Kasus Kudeta
- Pesawat Delta Airlines Jatuh saat Mendarat di Toronto, Belasan Orang Terluka
- Ramadan Sebentar Lagi, Arab Saudi Kembali Siapkan Paket Bantuan untuk Indonesia