Saran Satgas Covid-19 Untuk Penyelenggara Liga Sepak Bola
jpnn.com, JAKARTA - Satgas Penanganan Covid-19 menyatakan semua aktivitas masyarakat yang berkomitmen untuk mematuhi protokol kesehatan boleh dilakukan.
Termasuk juga penyelenggaraan pertandingan liga sepak bola.
Diketahui liga sepak bola di Indonesia pada 2020 harus dihentikan sementara karena adanya pandemi Covid-19.
"Dalam pelaksanaan liga tersebut, perlu adanya kepatuhan dari seluruh komponen penyelenggara sepak bola atau seluruh yang terkait dengan sepak bola. Federasi, klub hingga suporter," kata Wiku di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Jakarta, Jumat (23/10).
PSSI, kata dia, saat ini telah menyusun protokol kesehatan untuk pertandingan sepak bola dengan melibatkan ahli medis dan juga sudah menganggarkan biaya untuk swab test.
Terkait pemberian izin pertandingan sepak bola, perlu adanya koordinasi lebih lanjut antara PSSI dan PT Liga Indonesia Baru selaku pelaksana dengan pihak kepolisian.
Hal itu untuk mempertimbangkan status zonasi di mana pertandingan akan dilakukan.
"Dan juga perlu diingat bahwa keputusan penundaan yang dilakukan untuk keselamatan dan kesehatan bersama," jelas Wiku.
Satgas Penanganan Covid-19 menyatakan penyelenggaran liga sepak bola yang berkomitmen untuk mematuhi protokol kesehatan boleh dilakukan.
- Toha, Pemain Lokal Paling Super Hingga Pekan ke-19 Liga 1
- Arema vs Persib Bandung: Bojan Hodak Sorot 5 Amunisi Singo Edan
- Arema FC Vs Persib: Hodak Puji Musuh, 4 Bagus, 1 Luar Biasa
- Arema vs Persib: Kans Gervane Kastaneer Menggantikan Peran David da Silva
- Persija Vs Persita Cetak Rekor Penonton Liga 1 Musim Ini
- Malut United Mohon Perubahan Jadwal Liga 1 Demi Salat Magrib