Sarung Tangan MJ akan 'Nampang' di Kasino

Sarung Tangan MJ akan 'Nampang' di Kasino
IKONIK - Sarung tangan populer mendiang MJ saat dipamerkan di Jepang awal bulan ini, yang baru saja dibeli pemilik kasino Ponte 16 (inzet) di Macau, serta kelak bakal dipajang di kasino itu. Foto: Reuters/Yuriko Nakao/internet. Montase: Arsito/JPNN.
HONG KONG - Sebuah kasino di surga judi Asia, Macau, akan membuka 'kuil' Michael Jackson yang pertama di Asia. Rencana itu disampaikan langsung oleh pemilik Ponte 16, nama usaha resort-kasino tersebut. Pemilik usaha judi itu, memang baru saja berhasil membeli sarung tangan ikonik putih berhias batu-batu mirip intan, milik sang mendiang King of Pop, seharga USD 350 ribu lewat pelelangan di AS, Sabtu (21/11) waktu setempat.

Sebagaimana diberitakan Reuters, Senin (23/11) sore WIB, menurut rencana, pojok khusus tersebut bakal ditempatkan di lobi bangunan usaha yang dimiliki oleh Hoffman Ma dari Success Universe Group, bersama tokoh judi Stanley Ho itu. Diyakini, pembukaan obyek tersebut bakal menambah daya tarik Macau, yang saat ini juga sudah dikenal lewat keberadaan kasino terbesar dunia, The Venetian.

"Keunggulan musik, vokal, serta koreografi MJ, telah menginspirasi sejumlah besar artis pop, rock, maupun R&B dan hip hop. (Makanya) kami berniat menciptakan semacam lokasi rendezvous bagi (sisa-sisa) keberadaan performer besar abad ke-20 ini," ungkap Hoffman Ma, dalam sebuah rilis pernyataannya.

Pada pelelangan di New York yang berlangsung lumayan ketat akhir pekan kemarin, perusahaan Ma memang harus mengeluarkan duit ekstra banyak, hampir delapan kali lipat perkiraan awal harga maksimal. Ponte 16 sendiri juga memiliki sembilan item lainnya yang dulu merupakan milik mendiang MJ, serta rencananya bakal turut ditampilkan di Galeri MJ itu kelak. Termasuk di antaranya sebuah lukisan Charlie Chaplin bertandatangan, sepasang kaus kaki acrylic, kaos "zombie" MJ yang dipakainya dalam video Thriller, serta sebuah rekaan platinum untuk album "Bad".

HONG KONG - Sebuah kasino di surga judi Asia, Macau, akan membuka 'kuil' Michael Jackson yang pertama di Asia. Rencana itu disampaikan langsung oleh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News