Sarwendah Ungkap Perubahan Betrand Peto di Ultah ke-20

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Betrand Peto baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-20 pada Jumat (14/3).
Sarwendah mengungkap perubahan yang dirasakannya dari sang putra di usianya yang ke-20 tahun.
Dia menuturkan pelantun Bila Memang Kamu itu lebih berani mengungkapkan perasaannya dan memiliki argumen atau pun pendapatnya sendiri.
"Perubahannya, mungkin aku ngobrol sama dia sudah mulai jawab, tektokannya ya anak muda ada ngeyel-ngeyelnya, kesandung, jatuh sendiri, baru deh ya," ujar Sarwendah di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Jumat (14/3).
Di usia Betrand Peto yang menginjak 20 tahun, Sarwendah pun tak mempermasalahkan jika putranya mau berpacaran.
Sebab menurut Sarwendah, Onyo yang akrab disapa sudah cukup dewasa untuk menjalin hubungan asmara.
"Dari kemarin-kemarin enggak ada yang pernah ngelarang, dia sudah dewasa, tanggung jawab," kata Sarwendah.
Lalu, apa doa dan harapan Sarwendah untuk Betrand Peto yang beru saja berulang tahun ke-20?
Sarwendah ungkap perubahan Betrand Peto baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-20 pada Jumat (14/3)
- Sarwendah Ungkap Alasan Bintangi Film Pencari Mayat
- Rayakan Ultah Ke-12, Naavagreen Beri Hadiah Tur ke Korea untuk Pelanggan Setia
- Sarwendah Ternyata Mengidap Kista di Bagian Ini, Begini Kondisinya
- Ada Kista di Batang Otak, Sarwendah: Kata Dokter Jangan Banyak Pikiran
- Ada Kista di Batang Otak, Sarwendah: Yang Penting Jangan Membesar
- Ruben Onsu dan Desy Ratnasari Makin Akrab, Begini Reaksi Betrand Peto