Satgas Covid-19 Yakin Vaksin Aman dan Halal
jpnn.com, JAKARTA - Satgas Penanganan Covid-19 meminta masyarakat tidak takut atau ragu ketika vaksin dari penyakit yang disebabkan oleh virus corona itu siap untuk diberikan.
Pemerintah memastikan vaksin yang akan digunakan aman, memiliki efektivitas dan halal.
Pemerintah juga menggandeng Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk memastikan vaksin yang digunakan halal.
Vaksin yang digunakan nanti sudah lulus uji klinis tahap 3, dan menerima emergency use of authorization (EUA) dari Badan Pemeriksa Obat dan Makanan (POM) serta terdaftar di World Health Organization (WHO).
"Uji klinis merupakan tahap yang harus dilalui setiap vaksin untuk memastikan aman digunakan manusia dan memiliki efektivitas menghasilkan imunitas tubuh terhadap Covid-19," ungkap Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Kamis (19/11).
Pengembangan vaksin Covid-19 melibatkan para pakar bidang kesehatan dan WHO.
Pemerintah juga menggandeng Majelis Ulama Indonesia untuk memastikan vaksin Covid-19 yang digunakan halal.
- Satgas Covid-19 Tegaskan Pintu Masuk Indonesia Terus Diperketat Cegah Omicron
- Cegah Penyebaran Omicron, Ini Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia
- Jelang PTM 100 Persen, Bu Retno Ungkap Pelanggaran Protokol Kesehatan di Sekolah
- Satgas Covid-19 Perketat Pintu Masuk di Batam Menyusul Temuan Tes PCR Palsu
- Satgas Covid-19 Minta Masyarakat Lakukan Hal ini Agar Terhindar dari Omicron
- Ada 8 Kasus Omicron, Satgas Covid-19 Minta Rumah Sakit Lakukan Ini