Satgas Damai Cartenz Tangkap Pimpinan KKB Paniai, DPO Polda Papua Sejak 2015
jpnn.com, PANIAI - Satgas Damai Cartenz berhasil menangkap pimpinan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Paniai, Papua, Jumat (17/5) kemarin.
Penangkapan pimpinan KKB bernama Peni Pekei alias Petrus Pekei, dilakukan di kampung di tanjakan Pugo, Kampung Ekaugida, Distrik Paniai Timur, Kabupaten Paniai.
Kepala operasi Damai Cartenz-2024, Kombes Pol Faizal Ramadhani mengungkapkan Petrus Pekei merupakan pimpinan KKB wilayah wilayah Dokoge-Paniai.
"Dia (Petrus red) merupakan DPO Polda Papua sejak Januari 2015 karena berbagai aksi kejahatan," jelasnya.
Faizal mengatakan Petrus kini telah diamankan di Nabire guna pemeriksaan lebih lanjut.
"Pemeriksaan untuk menyelidiki lebih dalam keterlibatan Petrus dalam jaringan KKB," ujar Faizal.
Sebelumnya Satgas Damai Cartenz juga menangkap satu anggota kelompok kriminal bersenjata bernama Anan Nawipa.
Anan Nawipa diketahui anggota KKB pimpinan Kodap XIII Kegepa Nipouda Paniai Osea Satu Boma.
Satgas Damai Cartenz berhasil menangkap pimpinan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Paniai, Papua, Jumat (17/5) kemarin.
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- Suket Dipalsukan Cawagub Papua, Pria ini buat Surat Terbuka untuk Presiden Prabowo