Satgas Kizi TNI di Kongo Mencegah Penyakit Malaria, Begini Caranya

jpnn.com, KONGO - Prajurit TNI yang tergabung Satgas Kizi TNI XX-S Monusco melakukan pencegahan terhadap penyakit malaria di daerah penugasan di Afrika.
Untuk itu, Tim kesehatan Satgas TNI melaksanakan pengasapan secara rutin di sekitar kamp TNI, menabur bubuk abate di tempat penampungan air dan genangan air.
“Penyakit malaria menjadi momok bagi setiap orang yang berada di daerah Afrika yang merupakan endemi virus malaria,” kata Dansatgas Kizi TNI XX-S Monusco Letkol Czi Bambang Santoso dalam siaran pers diterima pada Selasa (17/5).
Tim kesehatan Satgas TNI melaksanakan pengasapan secara rutin di sekitar kamp TNI. Foto: Dok. Satgas Kizi Konga
Bambang menegaskan Satgas Kizi TNI memberi perhatian serius terhadap upaya pencegahan penyakit malaria.
“Sehat itu mahal. Jaga pola hidup dan lingkungan agar tetap sehat,” kata Bambang Santoso.
Bambang juga mengajak prajuitnya untuk selalu bersyukur dan jangan lupa bahagia.
Prajurit TNI yang tergabung Satgas Kizi TNI XX-S Monusco melakukan pencegahan terhadap penyakit malaria di daerah penugasan di Afrika.
- 5 Berita Terpopuler: Surat BKN Terbit soal NIP CPNS dan PPPK 2024, Nasib R2-R3 Tak Lulus Gambling, Demo Besar Pecah
- Aparat Tembak Aparat, Hendardi: Negara Harus Tegakkan Supremasi Hukum
- Penembakan Polisi di Way Kanan, Syamsu Rizal Minta TNI Evaluasi Penggunaan Senpi
- Soal RUU TNI, Megawati Tak Mau Dwifungsi ABRI Kembali
- Komisi III Pastikan Negara Memperhatikan Keluarga Anggota Polres Way Kanan
- Legislator Komisi I Minta POM TNI Ikut Menyelidiki Kasus Tiga Polisi Ditembak di Lampung