Satpol PP Bakar Lapak PKL di Kawasan Stadion Pakansari
jpnn.com, BOGOR - Kesabaran Satpol PP Kabupaten Bogor berakhir Senin (14/1). Geram karena sudah berkali-kali menertibkan pedagang kaki lima (PKL) di sekitar Stadion Pakansari tetapi muncul juga, penegak aturan daerah itu membakar lapak-lapak PKL.
Dari pantauan Radar Bogor, sejak pagi hingga pukul 11.00 WIB, ratusan anggota Banpol dan Satpol PP menyisir lapak PKL mulai dari Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBBU) hingga mengelilingi seputaran Stadion Pakansari.
Beberapa gerobak tampak diangkut ke truk Satpol PP, kemudian bekas-bekas lapak yang terbuat dari kayu dan terpal dikumpulkan serta dibakar. Sedikitnya, ada dua titik tempat dibakarnya lapak PKL yang terletak di seberang Stadion Pakansari.
Petugas Satpol PP sempat adu mulut dengan pedagang yang enggan gerobaknya diangkut. Meski dua gerobak sempat dibawa lari pemiliknya menjauh beberapa meter, petugas berhasil mengejar dan melakukan penyitaan.
Selain menyita gerobak dan membakar lapak PKL, petugas juga menertibkan alat-alat permainan yang tersedia di pasar malam.
Kasi Pengendalian dan Operasional (Dalops) Satpol PP Kabupaten Bogor, Yudi Prayudi mengatakan bahwa pihaknya akan rutin melakukan penertiban. “Ini lebih dari sepuluh kali (ditertibkan) muncul lagi. Program 100 hari ini harus steril,” tegasnya kepada Radar Bogor di lokasi penertiban. (fik)
Petugas Satpol PP sempat adu mulut dengan pedagang yang enggan gerobaknya diangkut.
Redaktur & Reporter : Adek
- BSI Bangun Gedung Berkonsep Ramah Lingkungan di Bogor
- Libur Natal & Tahun Baru, 784 Ribu Wisawatan Mendatangi Kawasan Wisata Puncak
- Polemik Pasar Tumpah Tak Kunjung Selesai, Warga Tuntut Pembongkaran Menyeluruh
- MPC Minta Pengurus Pemuda Pancasila Bogor Tengah Bangun Sinergi dengan Pemkot
- Saksi Melihat 2 Orang Membakar Kantor Media Pakuan Raya
- Hanyut di Sungai Ciliwung Bogor, Anak 13 Tahun Ditemukan Meninggal