Satpol PP Dicap Sebagai Mesin Penghancur

Satpol PP Dicap Sebagai Mesin Penghancur
gil jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Komunitas Ciliwung Merdeka Sandyawan Sumardi menilai, aparat sebagai mesin penghancur. Penilaian itu dilontarkan seiring tindakan anarkis yang dilakukan aparat Satpol PP dalam penggusuran warga Kampung Pulo, Kamis (20/8).

Menurut Sandyawan, cara represif yang dilakukan Satpol PP mirip zaman orde baru. "Aparat ini bagaikan mesin penghancur yang sudah kehilangan akal sehat akan menggilas apapun," kata Sandyawan, Jumat (21/8).

Sandyawan mengatakan, tindakan anarkis yang dilakukan warga saat pembongkaran seolah seperti perang. "Semua menjadi khawatir. Warga disetting seperti menyerang. Dulu kami ingin berdialog tapi enggak bisa," ucap Sandyawan.

Sandyawan juga mencontohkan tindakan anarkis yang dilakukan aparat saat petugas P3K hendak menolong ibu-ibu yang panik dan terluka. Saat itu, petugas malah menyemprotkan gas air mata.

Ia juga melihat bapak tua yang terluka. "Saya sendiri melihat seorang bapak tua yang sedang tersungkur dengan mata yang lebam," tegas Sandyawan. (gil/jpnn)

 


JAKARTA - Direktur Komunitas Ciliwung Merdeka Sandyawan Sumardi menilai, aparat sebagai mesin penghancur. Penilaian itu dilontarkan seiring tindakan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News