Satpol PP Dikerahkan Ikut Amankan Demo BBM
Jumat, 30 Maret 2012 – 17:05 WIB

Satpol PP Dikerahkan Ikut Amankan Demo BBM
MAKASSAR - Hubungan emosional Bupati Sidrap, H Rusdi Masse dengan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo terlihat dalam pengamanan kantor Gubernur, Jumat (30/3). Sejumlah petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab Sidrap ikut melakukan pengamanan terkait gejolak unjuk rasa penolakan rencana kenaikan BBM di Jl Urip Sumoharjo.
Pengerahan aparat penegak peraturan daerah ini untuk mengantisipasi meluasnya kerusuhan di Makassar. Apalagi sebelumnya, beberapa PNS Provinsi Sulsel terlibat rusuh dengan mahasiswa.
Baca Juga:
Berdasarkan pantauan Harian Fajar (JPNN Group) Selain asal Sidrap, Pemkab Gowa juga mengerahkan anggota Satpol PP nya ke Urip Sumoharjo. Bupati Gowa Ichsan Yasin Limpo tak lain adik kandung Syahrul Yasin Limpo. Dua hari lalu, mahasiswa terlibat bentrok dengan pegawai Pemprov Sulsel dan aparat terkait demo kenaikan BBM. (sms)
MAKASSAR - Hubungan emosional Bupati Sidrap, H Rusdi Masse dengan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo terlihat dalam pengamanan kantor Gubernur,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak