Satpol PP Razia Hiburan Malam di Tengah Sawah

jpnn.com - MUSTIKAJAYA - Menjelang Bulan Ramadan 1435 H, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bekasi melakukan razia di sejumlah lokasi hiburan malam yang mengantongi izin.
Salah satu lokasi hiburan malam yang menjadi sasaran adalah Warung Remang-Remang (Wareng) yang berada di tengah areal persawahan, di Mustikasari.
Dalam razia yang berlangsung Sabtu (7/6) malam tersebut, sejumlah pekerja malam diamankan bersama ratusan botol Minuman Keras (Miras) tak berizin dengan kadar alkohol lebih dari lima persen. Sempat terjadi tarik menarik antara petugas Satpol PP dan para wanita malam yang menolak diangkut petugas.
Kabid Ketenteraman dan Ketertiban Umum (Trantibum) Satpol PP Kota Bekasi, Iskandar mengatakan, razia yang dilakukan pihaknya untuk menciptakan kondisi kondusif jelang bulan puasa.
"Lokasi baru tersebut dirazia karena ada laporan masyarakat yang mulai resah atas keberadaan Wareng itu," kata Iskandar seperti dilansir Radar Bekasi, Senin (9/6).
Menurut Iskandar, lokasi itu disinyalir sebagai tempat prostitusi terselubung berkedok sebagai warung yang menjual makanan ringan.
"Karena lokasinya berada di tengah sawah, sempat mempersulit petugas kami, sebab tidak dapat diakses menggunakan kendaraan roda empat,” ucap Iskandar.
Pada waktu bersamaan, razia juga dilakukan di lokasi hiburan malam di Cipendawa, Bantargebang. Petugas dari Satpol PP dengan dibantu aparat kepolisian dan TNI sengaja membagi razia dalam dua tim agar tidak ada kebocoran informasi.
"Tim motor merazia yang di areal persawahan, sementara tim kedua ke lokasi lain,” terang Iskandar.
MUSTIKAJAYA - Menjelang Bulan Ramadan 1435 H, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bekasi melakukan razia di sejumlah lokasi hiburan malam
- Kemenag Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf di Jateng, 53% Sudah Bersertifikat
- Tokoh Desa Adat Jatiluwih Protes Keberadaan Restoran di Lahan Sengketa
- Rakit Bom Mortil Bekas Peninggalan Perang Dunia ke II, Nelayan Tewas Mengenaskan
- Polres Tanjung Priok Bantu Keluarga Terlantar Kembali ke Depok
- Rumah Mewah dan Aset Gembong Narkoba Mak Gadi Disita Polres Inhu
- Polda Sumsel Kerahkan Bantuan ke Polres Lahat, Kejar Tahanan yang Kabur