Satria Muda Juara Piala Presiden, Hadiah Cair Paling Lambat 3 Hari Setelah Final

Satria Muda Juara Piala Presiden, Hadiah Cair Paling Lambat 3 Hari Setelah Final
Trofi Piala Presiden Bola Basket. Foto: ANTARA/Gilang Galiartha

jpnn.com, SOLO - Satria Muda Pertamina Jakarta keluar sebagai juara Piala Presiden setelah dalam laga final di GOR Sritex Arena, Solo, Minggu (24/11) malam mengalahkan Amartha Hangtuah 51-43.

Dengan keberhasilan tersebut, Satria Muda akan mendapatkan hadiah sebesar Rp 150 juta.

Ketua Dewan Pengarah Piala Presiden Bola Basket Maruarar Sirait menjanjikan uang hadiah turnamen tersebut bakal cair dalam waktu selambat-lambatnya Rabu (27/11) atau tiga hari setelah penyelenggaraan partai final.

"Hari Rabu kami pastikan pembayaran hadiah sudah diterima oleh klub-klub yang juara," kata Maruarar saat seremoni penutupan sekaligus penganugerahan juara Piala Presiden selepas partai final.

"Kami minta waktu tiga hari saja. Tiga hari sudah diterima oleh klub yang juara," ujarnya menambahkan.

Dengan demikian empat tim yakni Satria Muda Pertamina Jakarta, Amartha Hangtuah, Pelita Jaya Basketball dan Satya Wacana Salatiga akan menerima uang hadiah atas prestasi mereka ke 4 Besar.

Pelita Jaya menempati peringkat ketiga usai menundukkan Satya Wacana 82-65.

Selain menerima hadiah sebagai peringkat keempat, suporter Satya Wacana juga dinobatkan sebagai Suporter Terbaik turnamen yang berhak atas uang senilai Rp10 juta.

Satria Muda mengalahkan Amartha Hangtuah dalam laga final Piala Presiden di Solo, Minggu (24/11) malam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News