Satu Bus dengan Menteri Nadiem, Guru Terkejut, Memimpikan Saja Tidak Pernah

jpnn.com, JAKARTA - Momen peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2021 memberikan banyak kejutan.
Seperti yang dialami 30 guru dan pengawas saat hendak berangkat ke lokasi puncak peringatan HGN di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (25/11).
Mereka tidak menyangka akan satu bus dengan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim, dan para petinggi Kemendikbudristek.
“Wah, ada Mas Menteri. Jadi, ini kejutannya,” terdengar sahutan para guru yang terkejut dihadiahi kesempatan bisa berangkat bersama Menteri Nadiem ke lokasi puncak HGN di JIExpo Kemayoran, Kamis (25/11).
Nadiem Makarim tidak sendiri.
Dia didampingi sang istri, Franka Makarim, dan Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Iwan Syahril.
Nadiem dan Franka bahkan swafoto dengan para guru tersebut.
Menteri Nadiem yang mengenakan kaus hitam bertuliskan Merdeka Belajar berjalan di lorong bus untuk berbincang dengan para guru.
Guru berteriak histeris karena bisa satu bus dengan Menteri Nadiem menuju lokasi peringatan HGN di JIExpo Kemayoran. Memimpikan satu bus dengan Menteri Nadiem saja tidak pernah, tetapi kini benar-benar menjadi kenyataan.
- Beasiswa Pelatihan Guru 2025: 500 Guru Siap Menjadi Agen Perubahan Pendidikan
- CIES 2025: Tanoto Foundation Ungkap Strategi Efektif Pelatihan Guru
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- 5 Berita Terpopuler: ASN & Honorer Mendukung Tata Kelola Guru Diambil Pusat, Ketum PGRI Memohon kepada Mendikdasmen
- ASN dan Honorer Dukung Tata Kelola Guru Diambil Alih Pusat