Satu Keluarga di Cibolang Bogor Tewas Tertimbun Longsor

jpnn.com, BOGOR - Hujan yang mengguyur wilayah Puncak dan sekitarnya, menyebabkan bencana longsor di Kampung Cibolang, Desa Banjarsari, Kecamatan Ciawi, Bogor, Kamis (20/2) pagi.
Longsor mengakibatkan dinding rumah warga di RT 01/01 ambruk hingga menewaskan empat orang penghuni rumah tersebut.
Belum diketahui kronologi kejadian dan data warga yang tewas. Informasi sementara yang diperoleh, korban tewas merupakan satu keluarga yakni suami Basri Abdul Latif, istri Ella, dan kedua anaknya Esa dan Evan.
Informasi bencana longsor itu sampai ke Bupati Bogor Ade Yasin. Dalam akun Instagramnya, Ade Yasin sudah memerintahkan BPBD untuk segera turun ke lokasi bencana.
“Dalam perjalanan dinas menuju Jakarta, pagi ini saya mendapatkan info telah terjadi longsor di Kp. Cibolang Desa Banjarwangi Ciawi. Menurut informasi empat orang menjadi korban karena ambruknya dinding rumah. BPBD sudah saya perintahkan untuk segera turun ke lokasi bencana,” kata Ade Yasin.
Ia juga menyampaikan duka cita yang mendalam untuk para korban. “Semoga diterima amal ibadahnya. Dari Jakarta saya akan segera menuju lokasi,” pungkasnya. (ysp/radarbogor)
Rumah Duka Ashraf Sinclair Tertutup untuk Media
Satu keluarga merupakan suami, istri dan dua anak tewas tertimpa dinding rumah saat longsor terjadi di Kampung Cibolang, Ciawi.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Zenal Abidin Kecam Ulah Paman Perkosa 2 Keponakan di Bogor
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- RANS Simba Bogor dan Dewa United Masih Digdaya Hingga Pekan ke-10 IBL 2025
- Pabrik Uang Palsu di Bogor Terbongkar, Pelakunya
- Tempat Produksi Uang Palsu di Bogor Digerebek, Upal Miliaran Rupiah Disita
- Kasus Penyunatan Uang Kompensasi Sopir Angkot di Bogor Masuk Proses Hukum