Satu Keluarga di Lembata Keracunan Setelah Makan Ikan Buntal, 2 Orang Tewas

jpnn.com, LEMBATA - Satu keluarga di Desa Tagawiti, Kecamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, keracunan setelah mengonsumsi ikan buntal, Kamis (16/12).
Akibatnya, pasangan suami istri, Bedil Pureklolon, 60, dan Maria Barek, 60, meninggal dunia.
Sementara tiga orang lainnya yang merupakan anggota keluarga dilarikan ke RSUD Lewoleba untuk mendapat perawatan secara intensif.
Saat ini ketiganya dirawat di ICU RSUD Lewoleba dalam keadaan lemas.
"Mereka satu keluarga makan ikan buntal itu, setelah makan mereka rasa ada gejala lain makanya sebelum ke rumah sakit mereka sepasang suami istri itu meninggal sedangkan tiga orang lain sekarang dirawat di UGD," ujar salah satu keluarga korban, Hermanto Dalot.
Menurut Herman, awalnya kedua korban bersama tiga anggota keluarganya tersebut sedang kerja kebun.
Sewaktu jam makan siang, mereka sama-sama makan ikan buntal itu sebagai lauk.
Kepala Puskesmas Waipukang, Kecamatan Ile Ape, Margaretha Ose Making juga membenarkan informasi kejadian nahas tersebut.
Satu keluarga di Desa Tagawiti, Kecamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, keracunan setelah mengonsumsi ikan buntal, Kamis (16/12).
- BMKG Imbau Waspadai Potensi Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Buronan Kasus Penipuan Bermodus Janjikan Proyek Bendungan Ditangkap di Jakarta Selatan
- Pelindo Siap Dukung Pencegahan Stunting di Kota Kupang
- Gempa Bumi 5,3 Magnitudo Guncang Waingapu NTT, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
- Jalan Trans-Timor di NTT yang Tertimbun Longsor Sudah Bisa Dilewati Kendaraan
- Korban Terseret Banjir di Belu Ditemukan dalam Kondisi Meninggal Dunia