Satu Keluarga Keracunan Sayur Lodeh
Senin, 14 Maret 2011 – 10:57 WIB

Satu Keluarga Keracunan Sayur Lodeh
SUBMER - Satu keluarga di Bojong, Blok Karangmoncol, Kecamatan Susukan, Cirebon mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Sumber Waras, Ciwaringin. Keempat korban itu masing-masing Asro (56), Agung Jaya (21), Auliya (10), dan Riski Kurniawan (11) keracunan usai menyantap sayur lodeh.
Informasi yang dihimpun Radar Cirebon (Group JPNN) , sekitar pukul 18.30 keempat korban menyantap nasi dengan sayur lodeh dan lauk ayam serta tahu. Mulanya tak terjadi apa-apa. Tapi berselang delapan jam kemudian sekitar pukul 02.00 dini hari, keempatnya mulai muntah-muntah. Usai diperiksa salah seorang dokter di Arjawinangun, korban kemudian dirujuk ke RS Sumber Waras.
Baca Juga:
Kejadian ini sudah diketahui polisi. Wakapolres Cirebon Kompol Subiantoro membenarkan adanya korban keracunan di wilayah kerjanya. Kata dia, anak buahnya kini sedang melakukan penyelidikan.
"Dugaan sementara keracunan makanan. Anggota kita sedang melakukan penyelidikan. Korban keracunan makanan empat orang dan mereka masih dalam pemeriksaan dokter," katanya. (ugi/awa/jpnn)
SUBMER - Satu keluarga di Bojong, Blok Karangmoncol, Kecamatan Susukan, Cirebon mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Sumber Waras, Ciwaringin.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala Bikin Geger Warga Serang
- Oknum Polisi Aipda AD Dipecat Gegara Berbuat Asusila pada Ibu Mertua
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir