Satu Keluarga Meninggal Diduga Karena Kelaparan, Muhammadiyah Ingatkan Begini

Polres Metro Jakarta Barat mendapatkan informasi penemuan empat jenazah satu keluarga dari Polsek Kalideres pada Kamis (10/11) sekitar pukul 20.00 WIB.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Polisi Pasma Royce menduga satu keluarga itu tidak mengonsumsi makanan dalam waktu yang cukup lama.
Hal tersebut dikatakan Pasma setelah menerima laporan hasil autopsi dari Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur.
"Lambung jenazah ini tidak ada makanan, jadi bisa diduga berdasarkan pemeriksaan dari dokter bahwa mayat ini tidak ada makan dan minum cukup lama karena dari otot-ototnya sudah mengecil," ucapnya.
Kombes Pasma juga menyatakan pihaknya tidak menemukan tanda kekerasan benda tumpul atau benda tajam di sekujur tubuh korban.
Dia memperkirakan para korban telah meninggal sejak tiga minggu lalu.
Seluruh korban tidak meninggal dunia secara serempak lantaran setiap jenazah mengalami tingkat kebusukan yang berbeda.
Meski demikian, pihak RS Polri belum membuat kesimpulan menyeluruh penyebab utama meninggalnya keempat anggota keluarga tersebut.
Sedihnya, satu keluarga di Kalideres meninggal dunia diduga karena kelaparan, Muhammadiyah mengingatkan begini.
- Muhammadiyah Pertanyakan Rencana Prabowo Evakuasi Warga Gaza ke RI
- Muhammadiyah Kritik Tren Kartu Lebaran Tanpa Ucapan Mohon Maaf Lahir Batin
- Makna Idulfitri 1446 Hijriah: Momen Kebersamaan, dan Berbagi
- Detik-detik Kecelakaan Maut di Tol Ring Road Cengkareng, Inilah Daftar Korban Tewas
- Muhammadiyah Jakarta Minta Izin kepada Pramono Terkait Pembangunan Universitas
- Mendes Yandri Berkolaborasi dengan PP Muhammadiyah Kuatkan Ekonomi dan Dakwah di Desa