Satu Kemenangan Lagi, Heat Lolos

jpnn.com - Dengan kemenangan tersebut, Heat leading dengan agregat 3-0. Sekaligus, menegaskan dominasi Heat atas Bucks musim ini. Dari enam pertemuan sebelumnya, Bucks hanya menang sekali. Heat bahkan bisa saja merayakan pesta ketika berjibaku di pertemuan keempat di tempat yang sama Senin mendatang.
Dalam sejarah, belum ada tim yang bisa membalikkan keadaan setelah tertinggal 0-3. Dengan format best of seven, kalaupun kalah Senin nanti, Heat masih memiliki tiga laga kandang seiring home court advantage yang mereka dapatkan.
Ray Allen menjadi bintang kemenangan Heat dengan mencetak 23 poin. LeBron membukukan 22 angka, disusul Chris Bosh yang menciptakan double double dengan 16 poin dan 14 rebound. Sementara, di kubu Bucks, Larry Sanders dan Brandon Jennings sama-sama membukukan 16 angka.
Meski menang, pelatih Heat Erik Spoelstra mengaku sempat ketar-ketir dengan perlawanan yang ditunjukkan Bucks. Menurutnya, Bucks tampil garang karena ingin mengakhiri kekalahan tersebut. Apalagi, para pemain Bucks memiliki semangat ekstra karena ini merupakan playoff pertama yang mereka jalani dalam tiga tahun terakhir.
“Tim saya mendapatkan respon yang sangat kompetitif dan sempat membuat putus asa dari Bucks,” kata Spoelstra setelah pertandingan seperti dilansir Associated Press. (jos/jpnn)
MILWAUKEE- Juara bertahan Miami Heat tak menemui kesulitan berarti di babak pertama playoff NBA 2013. Heat kini hanya membutuhkan satu kemenangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025