Satu Lagi Merek Mobil Tiongkok Siap Gempur Pasar Otomotif Indonesia

Satu Lagi Merek Mobil Tiongkok Siap Gempur Pasar Otomotif Indonesia
Jetour X70P siap masuk segmen SUV Indonesia. Foto: Jetour

jpnn.com, JAKARTA - Pasar otomotif Indonesia akan kembali kedatangan merek baru dari Tiongkok, yaitu Jetour.

Pabrikan otomotif yang tengah berkembang di tanah asalnya itu, akan mengawali ekspansinya di segmen sport utility vehicle (SUV).

Rencananya, Jetour resmi mencari peruntungan di persaingan otomotif Indonesia mulai pertengahan Tahun ini.

Dua produk SUV yang sudah disiapkan menggempur pasar itu ialah Jetour X70P dan Dashing.

Melalui Jetour X70P, perusahaan menjanjikan perjalanan yang nyaman untuk keluarga. Sedangkan, Jetour Dashing fokus untuk perjalanan yang trendi.

"Spesifikasi tentang Jetour X70P dan Dashing akan diungkapkan saat peluncuran produk yang akan dilakukan tahun ini," demikian pernyataan tertulis Jetour, di Jakarta, Kamis.

Jetour menganggap Indonesia merupakan pasar ideal, terutama di segmen SUV. Pasalnya 3 dari 10 mobil terlaris di Indonesia merupakan model tersebut.

Pabrikan mobil Tiongkok ini pun memiliki strategi "Travel+" Jetour yang mengintegrasikan orang, kendaraan, dan lingkungan yang akan memberikan pengalaman mengemudi komprehensif bagi pelanggan di Indonesia.

Pasar otomotif Indonesia akan kembali kedatangan merek baru dari Tiongkok, yaitu Jetour.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News