Satu Pemain Timnas Indonesia Merasakan Gejala COVID-19

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak empat pemain Timnas Indonesia senior dipastikan telat bergabung dengan rekan-rekannya di pemusatan latihan.
Yang mengkhawatirkan, ada satu nama pemain yang datang dari daerah ternyata menunjukkan keluhan Covid-19, setelah tiba di Jakarta.
Kabar itu disampaikan oleh dokter yang bertanggung jawab untuk timnas Indonesia senior, Ahmad Nizar, melalui tim media PSSI.
Nizar menyebutkan, dari 29 nama pemain yang dipanggil, belum semuanya datang.
"Untuk yang senior ini masih ada empat yang berhalangan, ada Ilija Spasojevic, Yakob Sayuri, Osvaldo Haay, dan Egy Maulana," ucapnya, Jumat (24/7).
Egy sendiri belum bisa gabung karena timnya masih bermain di kompetisi Polandia.
Untuk itu, dia meminta izin tak bisa bergabung lebih cepat, karena masih harus menyelesaikan kewajiban bersama klubnya.
Memang, Lechia Gdansk akan melawan Cracovia Krakow di final Piala Polandia pada Sabtu (25/7) nanti.
Dari 29 pemain Timnas Indonesia senior yang dipanggil untuk TC, ada satu nama yang sempat merasakan keluhan seperti kena Covid-19.
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda
- Septian Bagaskara Bicara Persaingan Lini Depan Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert: Masa-masa yang Menyenangkan di Depan Mata
- Timnas Indonesia Terus Menambah Pemain Naturalisasi, Begini Reaksi Pelatih Bahrain
- Kapan Australia Umumkan Skuad untuk Menghadapi Timnas Indonesia?
- Pelatih Timnas Indonesia Ogah Pemain Persib, Ini Kata Hodak