Satu Pintu, Polda Metro Jaya Ogah Bicara soal Insiden di Rumah Ferdy Sambo

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya mengambil alih pengungkapan kasus kematian Novriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J dari Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel).
Namun, Polda Metro Jaya tidak akan memublikasikan kabar terbaru tentang perkembangan pengusutan kasus kematian polisi di rumah Irjen Ferdy Sambo itu.
Menurut Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan, publikasi informasi soal kasus itu hanya di Mabes Polri.
"Terkait dengan update penanganan kasus Brigadir J, nanti penyampaiannya dari satu pintu, yaitu di Mabes Polri," kata Zulpan di Polda Metro Jaya, Kamis (21/7).
Namun, perwira menengah kepolisian itu mengaku akan mendampingi Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo dalam setiap jumpa pers kasus yang sedang jadi sorotan publik tersebut.
“Saya juga akan mendampingi Kadiv Humas di Mabes Polri saat menyampaikan ke media. Jadi, nanti akan disampaikan dari Mabes Polri," ujar Zulpan.
Apa alasan Polri menyampaikan informasi soal perkembangan penanganan kasus itu melalui satu pintu?
Zulpan beralasan pengusutan kasus itu juga melibatkan pihak di luar Polda Metro Jaya.
Polda Metro Jaya tidak akan memublikasikan kabar terbaru tentang perkembangan pengusutan kasus kematian Brigadir J di rumah Irjen Ferdy Sambo. Ini alasannya.
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri
- Polisi Tembak Penculik Anak Perempuan di Pasar Rebo, Tuh Pelakunya
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Waspada Begal Motor Modus Tabrakan, ABS Jadi Korban
- Wartawan Tewas di Kamar Hotel, Polisi Temukan Sejumlah Obat
- Perusahaan Travel Dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas Dugaan Penipuan