Satu Poin Lagi Juara
Timnas U-17 Puncaki Klasemen
Minggu, 29 Januari 2012 – 11:38 WIB

Satu Poin Lagi Juara
Hasilnya, pada menit 34 gawang Makau berhasil dijebol oleh Syamsul. Berawal dari kerjasama satu dua dengan Indra Kelana, yang diakhiri dengan tendangan Syamsul.
Skor imbang 1-1 membuat para pemain merah putih semakin bersemangat. Dengan formasi 4-3-3 yang diterapkan, mereka terus menekan pertahanan Makau untuk bisa menjebol gawang yang dijaga Leong Kei In. tak butuh waktu lama, berawal dari tendangan penjuru Evan Dimas, Indra yang menyambut umpan tersebut berhasil melepaskan heading terarah, 2-1 untuk Indonesia.
Pada babak kedua, Keunggulan ternyata tak membuat para penggawa merah putih terlena. Mereka malah semakin termotivasi untuk melipat gandakan gol kemenangan. Alhasil, skor pun kembali berubah menjadi 3-1 setelah Hargianto sukses menyambut umpan crossing Sabeq Fahmi dan melepaskan tendangan voli kaki kiri, gol.
Wayan Eka akhirnya menutup pesta gol Indonesia menjadi 4-1 setelah berhasil mencetak gol indah melalui tendagan keras dari luar kotak penalti yang gagal dihalau oleh penjaga gawang Makau. Hasil ini membuat coach Indra puas. Dia melihat semakin hari anak didiknya semakin padu dalam bekerjasama di atas lapangan.
HONG KONG- Hasil positif kembali dipetik timnas U-17 Indonesia dalam laga kedua turnamen invitasi HKFA International Youth football. Mereka
BERITA TERKAIT
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya