Saturasi Oksigen Laksamana Yudo Margono Awalnya 96, Langsung Naik jadi 99

Saturasi Oksigen Laksamana Yudo Margono Awalnya 96, Langsung Naik jadi 99
Kasal Laksamana TNI Yudo Margono saat mencoba oksigen di rumah oksigen SIER, Surabaya, Jumat (20/8). Foto: Humas PT SIER

Setelah kerja keras berbagai pihak, lanjut Didik, akhirnya fasilitas semua lengkap dalam waktu tiga minggu.

"Terbangunnya rumah oksigen ini adalah kerja gotong royong dari semua pihak," kata dia.

Di kesempatan yang sama Presiden Direktur dari PT Aneka Gas Industri Tbk Rachmad Harsono menjelaskan, oksigen yang dialirkan ke tempat isoter langsung mengambil jatah dari industri.

Pabriknya berencana menambah mesin baru dengan kapasitas 15 ton per hari. Dengan ada tambahan ini, kelangkaan oksigen seperti yang pernah terjadi beberapa waktu lalu tidak terjadi lagi.

"Saat di Jatim ada kelangkaan oksigen, kami mengambil dari Jawa Barat dan luar Jawa. Setelah ini semoga tidak mengalaminya,” pungkas Rachmad. (mcr12/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Laksamana Yudo Margono menyebut tempat isolasi terpadu di kawasan PT SIER paling lengkap, ideal.


Redaktur : Adek
Reporter : Arry Saputra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News