Saung Angklung Mang Udjo Terancam Bangkrut, Begini Reaksi LaNyalla Mattalitti

"Saya yakin objek wisata Saung Angklung Mang Udjo masih bisa bertahan," katanya.
Menurutnya, dibutuhkan inovasi dan kreativitas.
Selain itu, destinasi ini juga memerlukan bantuan dari pihak-pihak terkait.
"Namun memang harus ada inovasi, misalnya dibuka secara virtual dengan mengadakan pertunjukan atau atraksi angklung melalui daring dan berbayar untuk menekan ancaman kebangkrutan," katanya.
LaNyalla menambahkan mau tidak mau Saung Angklung Mang Udjo dan destinasi-destinasi wisata lainnya mengikuti perkembangan zaman.
Apalagi, saat ini dunia sudah memasuki era digital.
"Apalagi sekarang zamannya internet, mungkin hal ini dapat dicoba dengan bekerja sama dengan dinas pariwisata atau juga perusahaan IT untuk membuat program siaran permainan angklung melalui virtual," pungkasnya. (*/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Menurut LaNyalla, Saung Angklung Mang Udjo merupakan wisata budaya Sunda yang sarat dengan aspek kearifan lokal dengan pengunjung anak sekolah dan wisatawan mancanegar. Perlu mendapat dukungan di tengah pandemi Covid-19.
Redaktur & Reporter : Boy
- Korban Dokter Kandungan Syafril di Garut Diduga Lebih dari 100 Orang, Polisi Cari Fakta
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- KPK Menggeledah Rumah La Nyalla, Hardjuno: Penegakan Hukum Jangan Jadi Alat Politik
- Dokter Kandungan Terduga Pelaku Pelecehan di Garut Berhenti Praktik Sejak 2024, Penyebabnya Masih Diselidiki
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City