Saya Tahu Masih ada Oknum KKP yang mau Main-main

Saya Tahu Masih ada Oknum KKP yang mau Main-main
Susi Pudjiastuti. Foto: Miftahulhayat/dok.JPNN.com

jpnn.com - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti menyadari banyak pihak yang kontradiktif dengan kebijakannya.

Meski begitu, dia tetap optimistis perikanan Indonesia pasti pulih dan kembali berjaya tanpa merusak laut dan biota yang berada di dalamnya.

“Nelayan di Jawa kan susah karena overfishing, cantrang berhenti, tapi akan pulih kembali seperti Indonesia Timur. Kami mau perikanan tumbuh berkelanjutan," ujar Susi, Jumat (7/4).

Susi menyadari saat ini masih ada oknum-oknum yang bermain dan menentang kebijakan KKP yang sudah baik tersebut.

Menurut Susi, kebijakan KKP banyak tersendat, karena ada penyelewengan yang sudah menjadi budaya.

“Saya tahu masih ada oknum KKP dan petugas yang masih mau main-main. Dalam birokrasi, hal-hal seperti itu sekarang harus dihilangkan. Semestinya fight bersama," tandasnya.(chi/jpnn)


Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti menyadari banyak pihak yang kontradiktif dengan kebijakannya.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News