Sayang di Atas Angin

Sayang di Atas Angin
Sayang di Atas Angin
MAKASSAR -- Pasangan Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang (Sayang) berada di atas setelah mengungguli dua pasangan lainnya pada pemilihan gubernur (pilgub) Sulsel 2013. Lima lembaga survei menempatkan Sayang sebagai pemenang pada pesta demokrasi lokal yang diadakan pada Selasa (22/1).

Lima lembaga survei yang melakukan perhitungan cepat (quick count) dan menempatkan Sayang sebagai pemilik suara terbesar pada pilgub Sulsel 2013 adalah Lembaga Survei Indonesia (LS), Adhyaksa Supporting House (ASH), Jaringan Suara Indonesia (JSI), Citra Publik Indonesia (CPI), dan Indobarometer.

Direktur Adhyaksa Supporting House, Irfan Amir mengatakan dengan perolehan 53 persen, posisi Sayang  sudah sulit terkejar. Apalagi, dengan margin error hasil quick count ini hanya plus minus dua persen. Dengan begitu, kemungkinannya persentase naik dua persen atau turun dua persen. "Kami sudah bisa pastikan Pak Syahrul kembali pimpin Sulsel," ucapnya, Selasa, 22 Januari.

Dia menjelaskan seluruh sample suara dari 407 Tempat Pemungutan Suara (TPS) sudah masuk semua. TPS ini tersebar pada 304 kecamatan dan 2.980 desa kelurahan. Hanya saja, dia menyayangkan karena rendahnya partisipasi pemilih. Hampir 30 persen warga Sulsel tidak menyalurkan hak pilihnya dalam pesta demokrasi ini.

MAKASSAR -- Pasangan Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang (Sayang) berada di atas setelah mengungguli dua pasangan lainnya pada pemilihan gubernur

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News