Sayang, Ginting dan Babies Gugur di 16 Besar Toyota Thailand Open

Pemain kelahiran Cimahi peringkat enam dunia itu kalah dari tunggal Hong Kong Lee Cheuk Yiu 19-21, 21-13, 12-21.
Sementara ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi satu-satunya pemain Merah Putih yang hingga siang ini, mengantongi tiket 8 Besar.
Hafiz/Gloria tembus ke perempat final usai menyingkirkan wakil Kanada Joshua Hurlburt Yu/Josephine Wu 21-17, 21-8.
Di perempat final besok, Hafiz/Gloria akan berhadapan dengan pemenang dari duel antara ganda Malaysia Hoo Pang Ron/Cheah Yee See vs ganda Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Indonesia masih punya enam wakil lagi yang punya peluang ke perempat final hari ini. Satu di antaranya ialah Shesar Hiren Rhustavito yang saat ini sedang bertarung melawan tunggal putra Denmark Hans Vittinghus. (bwf/jpnn)
Babies kalah dari ganda Malaysia peringkat 9 dunia di 16 Besar Toyota Thailand Open.
Redaktur & Reporter : Adek
- Sudirman Cup 2025: Gloria Siap Berbagi Tanggung Jawab dengan Jojo
- Orleans Masters 2025: Rehan/Gloria Ungkap Penyebab Kembali Jadi Runner Up Tur Eropa
- Rehan/Gloria Punya Modal Menjelang Tampil All England 2025
- Alasan Ginting tak Berangkat ke All England 2025
- Rehan/Gloria Ungkap Alasan Banyak Melakukan Kesalahan di Final German Open 2025
- Runner up German Open 2025 Jadi Modal Rehan/Gloria Menghadapi Orleans Masters