SBM PTN 2013 Diikuti 62 PTN
Jumat, 15 Maret 2013 – 20:01 WIB
JAKARTA - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBM PTN) 2013 resmi diluncurkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Jumat (15/3) malam di Kemdikbud.
Seleksi bersama ini diadakan untuk menampung siswa yang tidak ikut maupun tidak lulus SNMPTN yang sudah ditutup pendaftarannya sejak 8 Maret 2013.
Ketua umum panitia pelaksana SBM PTN, Akhmaloka menyebutkan, SBM PTN berbeda dengan SNM PTN. "Kalau SNM PTN basis penilaiannya pada akademik dan non akademik, maka SBM PTN basis penilaiannya adalah hasil ujian tertulis," katanya di Kemdikbud.
Perbedaan lainnya, jika SNM PTN 2013 hanya untuk siswa yang lulus UN 2013, SBM PTN tahun ini dapat diikuti oleh siswa yang telah lulus UN 2011 dan 2012, berbasis hasil seleksi ujian tertulis dengan atau tanpa ujian keterampilan.
JAKARTA - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBM PTN) 2013 resmi diluncurkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Jumat (15/3) malam di
BERITA TERKAIT
- Pilih Hotel sebagai Fasilitas Kampus, CEO UIPM Beri Penjelasan Begini
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut
- Sebanyak 96 Mahasiswa Presentasikan Hasil Riset di Knowledge Summit
- Dukung Gerakan Literasi Heka Leka, Anies Baswedan Bicara Potensi Anak-anak Maluku
- Research Week 2024: Apresiasi Kinerja Dosen Untar Hasilkan Karya Ilmiah Berkualitas
- Adaro Donasikan Paket Seragam Sekolah Senilai Rp 2,4 Miliar untuk Anak Kurang Mampu