SBY Akui Temui Nazaruddin Sebelum Kabur

SBY Akui Temui Nazaruddin Sebelum Kabur
SBY Akui Temui Nazaruddin Sebelum Kabur
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menggelar acara silahturahmi dengan wartawan istana kepresidenan, Senin (13/2) malam. Dalam kesempatan ini, SBY memboyong hampir seluruh jajaran Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II.

Acara tersebut menjadi ajang bagi SBY dan kabinetnya untuk menjawab isu-isu teraktual di tanah air. Tentu saja kasus Nazaruddin pun ikut disinggung SBY.

Ketika salah satu wartawan menanyakan kebenaran pertemuan antara SBY dengan Nazaruddin sebelum kabur ke Singapura pada tanggal 23 Mei 2011 di Cikeas, ketua Dewan Pembina Partai Demokrat itu  langsung memotong pertanyaan wartawan. "Maksud anda (wartawan), pertemuan antara siapa dengan siapa?" ujar SBY balik bertanya.

Ketika dijelaskan wartawan mengenai isu yang beredar, akhirnya SBY pun langsung menjawab. Kembali dengan memotong pertanyaan wartawan. "Sebenarnya saya ingin (pertemuan) ini bukan soal Partai Demokrat. Tapi ini bagus biar rakyat tahu duduk persoalannya," kata SBY.

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menggelar acara silahturahmi dengan wartawan istana kepresidenan, Senin (13/2) malam. Dalam kesempatan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News