SBY Anggap Testimoni Antasari Menyesatkan
Kamis, 16 Agustus 2012 – 00:01 WIB
JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bereaksi keras terhadap testimoni mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar tentang skenario penyelamatan Bank Century pada 2008. SBY menganggap testimoni Antasari yang ditayangkan sebhau televisi swasta itu sebagai informasi yang menyeratkan.
"Ini yang akan saya luruskan karena berita ini. Di samping tidak benar, juga sangat menyesatkan," kata SBY dalam jumpa pers di Istana Negara, Jakarta, Rabu malam (15/8).
Baca Juga:
SBY memang membenarkan adanya pertemuan pada 9 Oktober 2008 silam yang juga dipimpinnya. Hadir dalam pertemuan tersebut para menteri Kabinet Indonesia Bersatu I dan sejumlah pimpinan lembaga penegak hukum termasuk Antasari.
Namun menurut SBY, dalam pertemuan itu, tak sedikit pun membahas mengenai bail out Century. "Apa tujuannya? Kita ingin bertukar pikiran dan konsultasi untuk satu tujuan penting bagaimana antisipasi kemungkinan datangnya krisis di negeri kita. Pertemuan itu rangkaian pertemuan sebelumnya 6 Oktober di Gedung Setneg. Pertemuan 9 Oktober itu supaya tidak ada ketakutan dan keraguan saya dengan mereka untuk berkomunikasi," papar SBY.
JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bereaksi keras terhadap testimoni mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari
BERITA TERKAIT
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Pernyataan Terbaru Mendikdasmen Abdul Mu'ti soal Kenaikan Gaji, Honorer Bisa Senang
- Cara Indonesia Re Membangun Budaya Integritas dan Akuntabel
- Wujudkan Ruang Ibadah yang Nyaman, NIPPON PAINT Percantik 51 Musala di Jateng
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo
- Usut Kredit Fiktif Rp220 M, KPK Panggil Pihak BPR Bank Jepara Artha