SBY Belum Putuskan Pinjaman untuk IMF
FPD Beri Sinyal Tak Setuju
Rabu, 04 Juli 2012 – 07:46 WIB
JAKARTA - Rencana pemerintah Indonesia memberikan pinjaman kepada IMF (International Monetary Fund) menuai banyak respons negatif. Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Pembangunan Firmanzah menegaskan, hingga saat ini keputusan jadi tidaknya rencana tersebut belum diambil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Belum diambil keputusan, masih ditimbang-timbang presiden," kata Firmanzah kemarin (3/7). Menurut dia, persoalan bantuan untuk IMF tersebut merupakan hal sensitif sehingga perlu pemikiran yang matang.
"Dalam rapat kabinet terakhir, hal itu masih dipertimbangkan. Isu IMF sensitif terhadap pengalaman Indonesia," ujar Firmanzah. Indonesia, lanjut dia, pernah meminta bantuan IMF di masa lalu.
"Sekarang dunia perlu Indonesia. Jadi, presiden sangat berhati-hati terkait dengan hal ini (memberikan pinjaman kepada IMF, Red)," tutur pria yang sebelumnya menjabat dekan Fakultas Ekonomi UI itu.
JAKARTA - Rencana pemerintah Indonesia memberikan pinjaman kepada IMF (International Monetary Fund) menuai banyak respons negatif. Staf Khusus Presiden
BERITA TERKAIT
- Catat, Ini Soft Skill Utama Agar Siap Bersaing di Era Digital
- Peternak Minta Presiden Buatkan Perpres untuk Industri Wajib Serap Susu dari Produsen Lokal
- 5 Langkah Melindungi Data Pribadi saat Transaksi Digital
- Strategi Telkom Memperbaiki Harga Saham TLKM
- Bea Cukai Teluk Bayur Bantu UMKM Manfaatkan Peluang Ekspor Lewat Program Ini
- UMKM Stable Shoescare Perkuat Posisi di Industri Perawatan Fesyen Item